Senin, 23 Agustus 2010

Kebiasaan Minum Air Es

Assaalamu'alaikum Warohamtullahi wabarokaatuh

Gimana puasanya sahabat? Masih lancarkan?
Alhamdulillah tidak terasa kita sudah memasuki hari yang ke sembilan di bulan yang mulia ini. Sudah sembialn hari pula kita menahan lapar dan dahaga, dan menahan diri dari perkara yang membatalkan puasa.
Namun ada nikmat yang tak terkira (bagi yang menjalaninya) ketika sudah tiba waktu berbuka. Berbagai makanan dan minuman dihidangkan.

Sahabat, saya yakin diantara kita banyak yang punya kebiasaan minum es/minuman dingin ketika berbuka. Minum es (dengan beraneka rupa dan rasa) memang sangat menyegarkan saat berbuka, dan setelah menyantap makanan.

Tapi ternyata ada bahayanya juga lho, yaitu bisa mengakibatkan Radang Tenggorokan. Karena pada saat tenggorokan kita begitu kering, dan langsung terkena air es, laksana bara yang dipadamkan. Nyosss

Selain itu juga bisa menyebabkan kembung akibat produksi asam lambung yang meningkat, (bisa-bisa kesulitan untuk berangkat sholat Tarawih ke Masjid). Dan yang lebih parah kebiasaan ini juga bisa mengakibatkan penyakit jantung. kok bisa?

Ada kebiasaan baik yang dilakukan oleh orang Cina dan Jepang, yaitu minum air panas/hangat sewaktu makan. Mengapa? Apa manfaatnya kebiasaan itu?

Minum es memang segar tapi air itu akan membekukan makanan berminyak yang kita santap, apalagi makanan berlemak (yang biasanya penuh dimeja makan waktu berbuka). Lemak itu akan terbentuk dalam usus dan akan mengakibatkan sempitnya saluran-saluran pencernaan kita. Jika lemak berkumpul maka akan mengakibatkan kegemukan.

Biasanya orang yang terlalu gemuk akan mudah diserang berbagai penyakit. Terutama penyakit jantung. Oleh karena itu minumlah air panas/hangat setelah menyantap makanan berbuka dan sahur. Karena air panas akan mencairkan segala makanan berlemak sehingga mudah diserap tubuh. Jika kita terlalu gemuk, waspadalah akan serangan jantung.

Bagi penggemar es, tetap boleh meminum es asalkan tidak terlalu banyak dan berlebihan. Dan yang penting adalah minum air panas/hangat setelah makan.

Apapun makanannya, minumnya… Jangan lupa, minum air panas/hangat.

semoga bermanfaat...

Biarpun puasa, tetap semangat ya...

(Sebenarnya pesan ini sudah saya kirim tanggal 17 kemarin, tapi kayaknya ada troble jadi gak sampai2, bagi yang trima dua kali mohon maaf)

Salam persahabatan ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam.