Rabu, 13 Oktober 2010

Renungan bagi hati yg sakit

HATI YANG MATI ( Qolbun Mayyit )

Adalah hati yang tidak ada kehidupan di dalamnya,hati yang tidak mengenal Rabbnya,hati yang tidak mencintai apa yang di cintai dan di ridhoi-Nya,hati itu selalu bergandengan dengan nafsu syahwat dan kesenangan nafsunya.


Sebab - sebab kematian hati :

Ibrahim Bin Adham berkata : Sepuluh hal yang menyebabkan kematian hati dan menghambat do’a kalian diantaranya adalah :
1.Kalian telah mengenal Allah tetapi tidak menunaikan hak-hak-Nya
2 Kalian telah membaca Al-Qur'an tetapi tidak mengamalkan isinya
3.Kalian mengaku cinta kepada Rasulullah tetapi meninggalkan sunnahnya
4. Kalian mengaku benci kepada syetan tetapi kalian justru mematuhi ajakannya
5. Kalian mengaku ingin selamat dari api Neraka tetapi kalian menjerumuskan diri kedalamnya
6.Kalian mengaku ingin masuk Syurga tetapi tidak memenuhi syarat-syaratnya
7.Kalian meyakini bahwa kematian adalah kepastian tetapi kalian tidak mempersiapkannya
8. Kalian sibuk mengurusi keburukan orang lain tapi justru kalian mengabaikan keburukan sendiri
9. Saat kalian mengubur orang yang mati tetapi kalian tidak merenung untuk mengambil pelajaran
10. Kalian telah mendapatkan nkmat Allah tapi tidak pernah mensyukurinya

HATI YANG SAKIT ( Qolbun Maridh )
Adalah hati yang hidup namun dalam kondisi tidak sehat,ia mempunyai dua materi yang karenanya terkadang ia hidup dan terkadang ia mati.jika hati itu di dominasi oleh rasa cinta kepada Allah,iman kepada-Nya,ikhlas kepada-Nya dan tawakal berpasrah diri kepada-Nya berarti itulah materi yang menyebabkan hati hidup sebaliknya jika hati di dominasi cinta lebih memprioritaskan dan berambisi untuk mendapatkan kesenangan dunia atau mengembangkan dengki,ujub dan sombong dengan kedudukan dan jabatan.Itulah materi yang menyebabkan hati itu hancur dan celaka.



Tanda - tanda hati yang sakit :

1.Pemiliknya memiliki kesulitan untuk mengenal Allah,mencintai-Nya,rindu kepada-Nya dan kembali bertaubat kepada-Nya
2.Bila berbuat maksiyat ia tidak merasakan sakit
3 Tidak merasa sakit oleh ketidak tahuannya pada kebenaran
4. Orang yang memiliki hati yang sakit itu hakikatnya beralih dari mengkonsumsi makanan yang bermanfaat kepada makanan yang beracun dan berbahaya
5.Merasa tentram dengan kesenangan dunia sehingga ia merasa puas dengannya



Pintu-pintu masuk syetan ke hati :

Hati ibarat sebuah benteng pertahanan musuh dan syetan berusaha menembus benteng pertahanan tersebut untuk menguasainya.Adapun pintu-pintu yang biasa dimasuki syetan adalah sebagai berikut :

1.Amarah dan Syahwat
2.Hasad dan Rakus
3.Terlalu kenyang makan
4.Tergesa – gesa
5. Bakhil dan takut kefakiran
6. Fanatik buta terhadap kelompok atau madzhab
7. Berprasangka buruk terhadap kaum muslimin
Terapi hati dalam rangka membentengi semua jalan yang biasa dimasuki syetan adalah dengan menyucikan hati dari sifat-sifat tercela

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan anda berkomentar, namun tetap jaga kesopanan dengan tidak melakukan komentar spam.